Penyerahan Grand Prize JEEP Wrangler RUBICON Program Tabungan Berhadiah “Berkah iB SiAga Berhadiah” “Berkah Tabungannya, Berkah Juga Hadiahnya”!!!!!
Surabaya, 3 April 2017 – Hari ini PT Bank Syariah Bukopin (BSB) menyerahkan Grand Prize (hadiah utama) berupa 1 (satu) Buah JEEP Wrangler RUBICON dari Program Tabungan Berhadiah “Berkah iB SiAga Berhadiah” kepada nasabah berasal dari Kota Surabaya atas nama Muhammad Reza, SE, H. Penarikan Hadiah utama ini telah diselenggarakan di Kantor Pusat BSB, Salemba, Jakarta Pusat bertepatan dengan Milad (Ulang Tahun) BSB yang Ke-8 pada 9 Desember 2016. Penarikan hadiah juga dihadiri oleh beberapa nasabah dan instansi teknis dari Pemerintah
Aris Wahyudi, Direktur Bisnis BSB menyampaikan, rasa terimakasihnya kepada seluruh masyarakat dan para nasabah yang telah memberikan kepercayaannya sehingga hari ini penyerahan Grand Prize RUBICON bisa langsung diserahkan kepada nasabah yang beruntung.
“Kepada para nasabah BSB, penarikan hadiah program tabungan ini adalah sebagai bentuk persembahan kami atas kepercayaan Anda yang tetap menjadikan BSB ini sebagai bank pilihan utama untuk berbagai keperluan akan layanan jasa keuangan dan perbankan yang di butuhkan nasabah. Khusus hari ini kami serahkan Grand Prize ke. Muhammad Reza SE, H . sekaligus kami silaturahmi langsung ke nasabah. Semoga ini menjadi bukti komitmen sekaligus penghargaan kami atas loyalitas para nasabah kepada BSB," jelasnya.
Aris Menambahkan, kedepan BSB akan mengembangkan dan terus berinovasi dalam meluncurkan program- program baru untuk peningkatan pendanaan terutama ritel. “Kami mengucapkan selamat kepada pemenang,dan bagi yang belum beruntung untuk terus dapat meningkatkan saldonya sehingga akan mendapatkan peluang yang lebih besar dalam program tabungan berhadiah mendatang,“ ucapnya.
Dalam kesempatan yang sama, Trisna Surjatri, Pemimpin Cabang BSB Surabaya menjelaskan Program Berkah iB SiAga Berhadiah ini bertema " Berkah Tabungannya, Berkah Juga Hadiahnya" yang suda berlangsung pada bulan Februari 2016 s/d Januari 2017. Setiap nasabah yang mempunyai saldo rata-rata harian hanya Rp100.000 memperoleh 1 (satu) poin dan berlaku kelipatannya. 1 (satu) poin akan mendapatkan 1 (satu) nomor undian. Poin undian dihitung berdasarkan saldo rata-rata harian dihitung mulai dari awal sampai dengan akhir periode pada masing-masing periode program. Poin tidak berlaku kumulatif di periode berikutnya.
Pengundian tabungan berhadiah Berkah iB SiAga Berhadiah ini akan di bagi menjadi 3 periode Main Prize yang akan diundi pada bulan Juni 2016, Oktober 2016 dan Februari 2017 yang berhadiah 6 (enam) Scooter Peugeot, 9 (Sembilan) Paket Umroh, 9 (Sembilan) Honda Vario 125 CBS, 12 (dua belas) IPAD Air, 12 (dua belas) Camera Go Pro Hero 4, 15 (lima belas) Netbook HP, 15 (lima belas) Samsung Galaxy Tab S2, 18 (delapan belas) TV LED Sharp Aquos 32” dan 18 (delapan belas) Samsung Galaxy J2. Promosi tabungan ini diikuti oleh seluruh nasabah dengan status rekening aktif baik nasabah Perseorangan/ Badan Usaha yang memiliki minimal salah satu dari produk Tabungan iB SiAga dan Tabungan iB SiAga Bisnis.
“Alhamdulillah untuk Grand Prize yang beruntung nasabah BSB Surabaya. Kami sangat berterima kasih kepada masyarakat yang tetap mempercayakan BSB dalam penempatan dana maupun pembiayaan di BSB,” jelasnya
Sampai saat ini, Layanan BSB didukung oleh jaringan kantor sebanyak 24 (dua puluh empat) outlet, 74 (tujuh puluh empat) Kantor layanan Syariah, dan jaringan ATM yang meliputi ATM Bank Syariah Bukopin, ATM jaringan Bank Bukopin, dan ATM Jaringan Prima. Untuk Informasi lebih lanjut tentang program tabungan dan produk lainnya bisa menghubungi Call Center BSB adalah 1500666, cukup dengan sarana telepon rumah maupun dimanapun saja dengan menggunakan handphone (HP) bisa memperoleh informasi tentang produk dan jasa seperti saldo rekening. Terkait dengan penyebaran informasi perusahaan, seperti laporan tahunan, siaran pers, dan informasi lain yang dibutuhkan nasabah, investor, serta masyarakat bisa dilihat melalui website di www.kbbukopinsyariah.com. BSB juga mengelola situs jejaring sosial, baik melalui facebook Bank Syariah Bukopin, twitter @BSyariahBukopin, instagram @bank_syariahbukopin dan path Bank Syariah Bukopin.